BLOGGER TEMPLATES AND Google Homepages »

Rabu, 16 Maret 2011

Behel

Behel atau kawat gigi kini menjadi trend bagi pemakainya. Tidak hanya digunakan untuk perawatan gigi dan rahang, tapi sekarang behel digunakan sebagai penambah estetika pemakainya.

Gigi yang akan dipasangi behel haruslah gigi yang sehat, oleh karena itu sebelum dilakukan pemasangan bisanya dokter gigi melakukan pemeriksaan terlebih dulu. Bila ada karang akan dibersihkan dulu, begitu juga bila terdapat gigi yang berlubang maka gigi tersebut haruslah ditambal dulu.

Harga pemasangan behel atau kawat gigi ini sangatlah bervariasi mulai dari 2,7juta sampai dengan 9,7 juta tergantung dokter spesialis mana yang kita kunjungi.

Behel pada dasarnya terdiri dari 3 bagian, yaitu kawat, bracket dan pengikat. Bracket adalah bagian yang menempel pada gigi yang diikat oleh pengikat.

Bahan bracket yang digunakan dokter ada 4 jenis,yaitu :

1. emas 24 karat, bahan ini digunakan untuk pasien yang mempunyai alergi terhadap logam.
2. Stainless steel bahan logam ini paling bagus untuk membentuk gigi karena strukturnya yang kuat.
3. Porselin, bahan ini menghasilkan bracket yang transparan, dan
4. Kristal safir, adalah bahan bracket yang paling transparan dari yang lain.

Dan pengikat biasanya terbuat dari karet yang warnanya bisa diganti sesuai permintaan pasien.

Sebaiknya perawatan behel dilakukan oleh ahlinya yaitu Drg. Spesialis gigi. Dokter umum sebenernya juga bisa, namun akan agak lama penangannya untuk kasus yang agak berat.

Jumat, 25 Februari 2011

Bracket Behel


Bracket metal stainless

Metal bracket standart full




Macam-macam Bracket dan Kelengkapannya

Macam-macam bracket/behel/kawat gigi dan semua kelengkapanya. antara lain
-bracket metal
-bracket transparant
-kawat niti
-karet power o/karet motif
-karet power chain
-buccal tube
-sonde

Jumat, 18 Februari 2011

Kekurangan Invisalign dibandingkan behel biasa

  • Jangka waktu perawatan sangat tergantung pada kedisiplinan pasien, karena alat ini dapat dilepas lepas.
  • Harus dilepas pada saat makan dan minum, boleh dipakai kalo minumnya air putih hehe cape deh.
  • Perubahan gigi tidak permanent, jadi tetep harus pake retainer juga setelah menggunakannya..
  • Harganya masih mahal euy!


Manfaat & tujuan Invisalign

Alat ini ditujukan untuk orang dewasa yang tidak ingin repot dan terlihat jelek menggunakan kawat gigi, dengan hasil yang kurang lebih sama seperti menggunakan Behel. Hampir tidak terlihat sama sekali, sangat bagus untuk estetika..

Potensi terjadinya iritasi di sekitar mulut juga tidak akan terjadi seperti pengguna Behel biasa.
Kebersihan daerah mulut lebih dapat terjaga dengan baik, dibandingkan menggunakan behel permanent.
Coba lihat deh gambar dibawah ini oke banget khan?

 

Apa itu Invisalign


Invisalign adalah teknologi baru untuk merapihkan gigi tanpa menggunakan kawat.. Berbentuk transparan, berbentuk plastik dan dapat dilepas-lepas. Invisalign sendiri dibentuk dengan tekhnologi computer  berdasarkan hasil cetakan gigi pasien.  Selanjutnya model 3D gigi dikirim ke Amerika untuk dibuat mengikuti struktur gigi, setelah selesai dikirim ke Indonesia lagi.




Setelah pasien menerima alat ini, pasien disarankan menggunakannya setiap hari selama 2 minggu selama 20-22 jam tiap harinya (hanya dilepas saat makan, minum, dan gosok gigi). Setelah 2 minggu biasanya struktur gigi sudah mulai berubah..sehingga diperlukan penyesuaian dan penggantian, sampai gigi menjadi rapih. Biasanya jangka waktu pemakaiannya sekitar 6-12 bulan.

Hasilnya seperti ini:

Keuntungan menggunakan behel

- gigi rapi sehingga paras menjadi lebih enak dilihat
- gigi rapi bisa menghindari tidak terjangkau sela2 gigi pada saat menyikat gigi, gigi lebih bersih
- dapat merubah rahang yang asimetris akibat kecelakaan


Lama perawatan:
Lama perawatan tergantung ringan atau berat kasus sekitar 1-2 tahun. Dengan catatan pasien rajin melakukan kunjungan 3 minggu – 4 minggu sekali .Umumnya pada saat perawatan gigi dicabut 2-4 karena dibutuhkan ruangan untuk menggerakkan gigi. Sebaiknya untuk perawatan behel lakukan dengan ahlinya yaitu Drg. Spesialis ortodontik, sebenarnya dokter umum pun bisa akan tetapi perawatannya mungkin akan lebih lama apalagi untuk kasus berat.


Untuk mendapatkan harga yang lebih miring bisa juga melakukan perawatan di Instansi Pendidikan seperti RSGM UI, UGM, UNPAD. Biasanya harga perawatan jauh lebih miring karena ditangani oleh drg yang sedang mengambil kuliah spesialis, tentu saja segala sesuatunya dipantau oleh dosen yang berpengalaman.

Perawatan behel juga sebaiknya dilakukan oleh 1 dokter, karena jika kita pindah ke dokter lain biasanya akan dikenakan charge lagi seperti pasang baru.
Jadi pastikan kita akan berada ditempat yang sama selama perawatan berlangsung

Yup buat teman-teman yang kurang suka dan takut menggunakan kawat gigi, sekarang ada tekhnologi baru Ortodonti yang sudah ada di Indonesia..  yaitu Invisalign…